BREAKING NEWS

10/recent/ticker-posts

Right Button

test banner

"Pisah Sambut Komandan Denpom VI/2 Banjarmasin: Dandim 1007/Banjarmasin Berikan Cinderamata Sebagai Tanda Penghargaan dan Terima Kasih"

BANJARMASIN | Komandan Kodim 1007/Banjarmasin Kolonel Inf Sigit Purwoko, S.E., M.M., turut hadir dalam acara Pisah Sambut Komandan Detasemen Polisi Militer (Denpom) VI /2 Banjarmasin, yang berlangsung di Aula Denpom VI /2 Banjarmasin, Jl. Gatot Subroto No. 12 Kel. Kebun Bunga, Kec. Banjarmasin Timur, Kota Banjarmasin Jumat, (10/1) pagi.

Acara ini menjadi momen penting dalam pergantian jabatan Komandan Denpom VI /2 Banjarmasin, dari Letkol Cpm Erik Alamsyah Sinaga, B. Eng., kepada Mayor Cpm Adi Sugianto. Kehadiran sejumlah pejabat penting turut memeriahkan acara ini, di antaranya Komandan Korem 101/Antasari yang diwakili oleh Kasiren Korem 101/Antasari Kolonel Cpl I Nyoman Darmana, S.T., M.I.Pol., serta para Komandan Satuan jajaran Korem 101/Antasari.

Dalam kesempatan tersebut, Dandim 1007/Banjarmasin Kolonel Inf Sigit Purwoko memberikan cinderamata sebagai tanda penghargaan kepada Letkol Cpm Erik Alamsyah Sinaga atas dedikasi dan pengabdiannya selama menjabat sebagai Komandan Denpom VI /2 Banjarmasin. Cinderamata tersebut menjadi simbol perpisahan dan rasa terima kasih atas kerjasama yang telah terjalin dengan baik selama ini.

Acara ini juga diwarnai dengan suasana kekeluargaan yang mempererat hubungan antara Komandan Satuan jajaran Korem 101/Ant dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Banjarmasin.

Pergantian jabatan ini diharapkan dapat membawa semangat baru dalam memperkuat sinergi dan memperlancar tugas-tugas yang diemban oleh Detasemen Polisi Militer VI /2 Banjarmasin di masa mendatang.

Pendim 1007/Bjm

Posting Komentar

0 Komentar