TNI AL, Lantamal VI, 25 Juli 2024 | Makassar, Komandan Lantamal VI (Danlantamal VI) Makassar Brigadir Jenderal TNI (Mar) Andi Rahmat M, menerima audensi Deputi Operasi dan Latihan (Opslat) Bakamla RI Laksda TNI Andi Abdul Azis, SH., MM., bertempat di ruang Macan Kumbang Mako Lantamal VI, Kamis (25/07/2024).
Dalam Audensi tersebut, Deputi Opslat Bakamla RI didampingi Direktur Operasi Laut Bakamla RI Laksma TNI Basri Mustari, M.Han, CIQNR., CIQAR , Kepala Zona Tengah Bakamla Laksma TNI Octavianus budi susanto dan Kepala Zona Timur Bakamla Laksma TNI Agam Endrasmoro.
Dalam penyambutan, Danlantamal VI Makassar menyampaikan selamat datang kepada rombongan Bakamla RI di Mako Lantamal VI, “ Kami siap membantu kegiatan Bakamla RI selama berada di Makassar, semoga kegiatan yang dilaksanakan Bakamla ini dapat memberikan manfaat dan kemajuan bagi stakeholder kemaritiman terkait” ujarnya.
Lebih lanjut Danlantamal VI mengatakan semoga dengan Audensi ini, dapat terjalin sinergi dan kerja sama yang lebih erat antara TNI AL Lantamal VI Makassar dan Bakamla RI.
Sementara itu , Deputi Opslat Bakamla RI dalam audensinya menyampaikan bahwa tujuan kami datang di Makassar adalah untuk mengevaluasi operasi dan latihan yang dilaksanakan oleh Bakamla RI, ucapan terimakasih juga disampaikan kepada Danlantamal VI atas sambutan dan kerjasamanya selama tim Bakamla RI berada di Kota Makassar, ucapnya.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Wadan Lantamal VI Kolonel Laut (P) Dados Raino, Pejabat Utama (PJU) Lantamal VI, dan Dandenma Lantamal VI.
#tnial_lantamalvi
0 Komentar